Wednesday, June 25, 2014

UPACARA TAWUR AGUNG KESANGA
 

Upacara Tawur Kesanga diadakan sebagai rangkaian menjelang Hari Raya Nyepi. Upacara ini biasanya diadakan di tempat yang luas. Dengan menggunakan pakaian adat lengkap, warga yang rata-rata datang bersama anggota keluarga memenuhi setiap sudut lapangan untuk melakukan persembahyangan. umat Hindu membawa beragam sesaji yang ditempatkan pada banten. Mulai dari bahanan makanan atau kebutuhan pokok manusia, jajanan, sampai dengan lauk pauk serta uang kepeng, dan diletakkan di sebuah meja khusus yang telah disediakan. 
Tawur Kesanga adalah upacara Bhuta Yajna. Artinya, korban suci yang ditujukan kepada penguasa kekuatan yang memberi kemanfaatan bagi seisi alam raya ini berupa Caru (mempercantik dan menetralisir, memiliki makna spiritual somya yakni membuat semuanya menjadi harmonis). Tawur kesanga dilaksanakan sehari sebelum Nyepi tepatnya pada bulan Mati atau Tilem sasih Kesanga.
Tawur Kesanga merupakan upacara penyucian alam semesta atau bhuana agung dan sekaligus diri manusia atau bhuana alit. sebelum melaksanakan Catur Brata Penyepian atau empat macam pengendalian diri selama Nyepi. Upacara Tawur Kesanga ini digelar sehari sebelum pelaksanaan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka.

(sumber:
www.thecrowdvoice.com/post/upacara-tawur-kesanga-9967105.html)

0 comments:

Post a Comment